%0 Journal Article %T REKOMENDASI SEMILOKA NASIONAL KONSERVASI BIODIVERSITAS UNTUK PERLINDUNGAN DAN PENYELAMATAN PLASMA NUTFAH DI PULAU JAWA, SURAKARTA 17-20 JULI 2000 %A AHMAD DWI SETYAWAN %J Biodiversitas %D 2000 %I MBI & UNS Solo %X AssalamuˇŻalaikum Wr. Wb.Dengan mengucap syukur alhamdulillah, bersama ini kami sampaikan rumusan rekomendasi kegiatan ˇ°SEMILOKA NASIONAL KONSERVASI BIODIVERSITAS UNTUK PERLINDUNGAN DAN PENYELAMATAN PLASMA NUTFAH DI PULAU JAWAˇ±, yang diselenggarakan oleh Panitia Konservasi Biodiversitas Flora dan Fauna di Gunung Lawu, Jurusan Biologi FMIPA UNS Surakarta, Kegiatan Seminar dilaksanakan pada tanggal 17-18 Juli 2000, dilanjutkan Lokakarya pada tanggal 19-20 Juli 2000. Kegiatan ini dilatarbelakangi tingginya tingkat kerusakan alam/habitat di Pulau Jawa, serta belum adanya kawasan konservasi setingkat Taman Nasional di daratan Pulau Jawa bagian tengah, khususnya Propinsi Jawa Tengah, oleh karenanya dirasa perlu adanya upaya untuk turut serta memberikan sumbang saran dalam permasalahan ini, serta mendorong terbentuknya kawasan konservasi di wilayah tersebut, sehingga usaha perlindungan, penyelamatan, penelitian dan pemanfaatkan kekayaan hayati di Jawa dapat dioptimalkan. Adapun garis besar rekomendasi kegiatan tersebut adalah:Visi: 1.Mempertahankan status Gunung Lawu sebagai sumber air bagi masyarakat di sekitarnya pada khususnya dan di Pulau Jawa pada umumnya.2.Melestarikan sumber daya alam hayati dan ekosistem di Gunung Lawu (keanekaragaman hayati) sebagai modal dasar pembangunan yang berkelanjutan.Misi:1.Melakukan upaya konservasi sumber daya alam dan lingkungan di Gunung Lawu melalui pendekatan bioprospecting.2.Mengupayakan perubahan status hutan produksi di sekitar Gunung Lawu menjadi hutan lindung untuk memperluas kawasan konservasi, serta sebagai langkah awal peningkatan status perlindungan kawasan tersebut hingga tingkat taman nasional.Harapan kami, rekomendasi ini mendapatkan perhatian dan tanggapan sebagaimana mestinya, sehingga upaya pelestarian sumber daya alam dan lingkungan di Gunung Lawu khususnya dan di Pulau Jawa pada umumnya dapat menjadi agenda bersama yang mendesak untuk dikerjakan, mengingat penurunan kualitas lingkungan di Jawa terus berlangsung, sedangkan upaya konservasi memerlukan tindakan yang terus-menerus, bersifat jangka panjang dan lintas sektoral.Demikian surat pengantar kami, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terimakasih.WassalamuˇŻalaikum Wr. Wb. %K mount lawu %K conservation %U http://biodiversitas.mipa.uns.ac.id/D/D0102/D010208.pdf